Blog Kuliner & Perjalanan Marga

Resep Puding Roti Kukus untuk Sarapan

Pagi-pagi itu biasanya selalu riweuh, harus masak bekal makan siang, beberes tempat tidur, nyuci baju, dan nyiapin ini-itu buat ke kantor. Tapi sesibuk apapun, aku nggak bisa banget kalau nggak sarapan. Daripada ribet dan pusing, aku milih masal yang gampang-gampang aja buat sarapan di rumah.

Puding roti kukus hasil karya~

Pilihan sarapan di rumah biasanya nggak jauh-jauh dari mie instan atau roti panggang. Supaya lebih sehat, biasanya aku milih mie instan Lemonilo atau roti gandum buat dimakan sebagai sarapan. Tapi ya, lama-kelamaan sih bosen juga ya kalau itu-itu mulu makannya.

BACA JUGA: Nongkrong Sehat Bareng Mie Lemonilo

Pilihan lainnya adalah puding roti kukus untuk sarapan. Bikinnya praktis dan rasanya enak. Puding roti kukus ini adalah resep andalan ibu. Berhubung setelah menikah aku ingin lebih banyak masak buat keluarga dan suami, jadi akhirnya belajar juga resep-resep andalan ibu.

Resep Puding Roti Kukus untuk Sarapan

Temanku dulu pernah ada yang tanya, kenapa gak dipanggang kayak resep-resep lain pada umumnya? Simpel sih, soalnya di rumahku ovennya terpisah dari kompor, jadi setup-nya ribet dan makan waktu banget. Gampangan keluarin panci kukusan. Hehe.

Bintik-bintik cokeltnya itu bubuk kayu manis
Versi kismisnya ditata melingkar

Supaya aku pun nggak lupa juga, jadi sekalian sharing di blog. Siapa tau ada yang butuh resep ini juga. Sekedar informasi, resep ini untuk 4 porsi puding roti, biasanya aku pakai ramekin diameter sekitar 10 cm. Langsung aja cek di bawah ini buat selengkapnya!

Bahan-bahan:

Cara Memasak:

  1. Kocok telur, susu cair, gula merah, kayu manis, dan bubuk vanili, hingga merata;
  2. Bagi hasil campuran telur ke dalam 4 ramekin;
  3. Sobek-sobek roti tawar, lalu masukkan ke dalam ramekin berisi campuran telur;
  4. Taburkan bubuk kayu manis dan buah kismis sesuai selera di atas puding roti (optional, kalau mau tabur cokelat bubuk atau potongan keju juga boleh);
  5. Kukus puding roti 15-20 menit hingga matang;
  6. Sajikan selagi hangat!.

Awalnya sih emang mau pakai blueberry atau strawberry biar kayak sarapan-sarapan Pinterest-able gitu. Tapi ternyata suami nggak terlalu suka rasa asam dari strawberry, dan harga blueberry di supermarket lumayan mahal ya.

Dalamnya lembut bangettt, aselik!

Jadilah aku memanfaatkan yang ada di rumah buat mempercantik puding roti kukus ini. Buah kismis ini dapat sekantong, oleh-oleh dari saudara yang kerja di daerah Timur Tengah. Kismisnya gendut-gendut dan manis banget! Aku suka sekali!

Selamat mencoba resep puding roti kukus di atas. Kalau misalnya ada tips tambahan seputar masak puding roti, silakan share di kolom komentar ya!

——————————————————————————–

Let’s connect! 
I don’t bite 😀
Facebook | Twitter | Instagram

***
Thank you for reading,
See you on the next post!